PENERAPAN PENCATATAN DAN PELAPORAN AKUNTANSI PADA USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) KECAMATAN KAMAL KABUPATEN BANGKALAN
Keywords:
pencatatan, pelaporan akuntansi, UMKMAbstract
Perkembangan dunia usaha saat ini sangat di pengaruhi oleh kemampuan untuk bersaing dipasaran. Seorang wirausaha harus mempunyai strategi yang baik untuk memanfaatkan kekuatan dan peluang yang ada, serta menutupi kelemahan dan mengatasi hambatan yang dihadapi dalam dunia usaha. Dalam melaksanakan usaha diperlukannya informasi keuangan atau pengelolaan keuangan dalam bentuk laporan keuangan. Salah satu masalah utama yang menjadi fokus dalam pengembangan usaha saat ini adalah mempraktikan akuntansi dengan baik Tujuan dari penelitian ini adalah menerapkan pencatatan dan pelaporan akuntansi pada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan. Penerapan akuntansi pada UMKM berbeda dengan perusahaan besar. Jika pada perusahaan besar umumnya menggunakan metode akrual dalam pencatatan akuntansinya, UMKM menggunakan metode pencatatan berbasis kas dimana pendapatan diakui ketika kas diterima atau dikeluarkan. Akuntansi yang dibutuhkan oleh UMKM meliputi pencatatan dan pelaporan keuangan. Metode pelaksanaan yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah brersifat kualitatif studi evaluasi. Proses evaluasi dimaksudkan untuk menguraikan dan memahami dinamika internal berjalannya suatu program. Proses evaluasi kebanyakan memerlukan deskripsi rinci tentang berjalannya suatu program. Ruang lingkup penelitian adalah bagaimana penerapan pencatatan dan pelaporan akuntansi pada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan.