PENGARUH SALURAN DISTRIBUSI, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA HOME INDUSTRI TEMPE PUTRA KL KECAMATAN SOCAH TAHUN 2016
Keywords:
Saluran Distribusi, Harga, PromosiAbstract
Penelitian ini dilakukan pada konsumen tempe yaitu sebanyak 55 orang. Tujuan Penelitian Tujuan yang ingin dicapai di dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antara saluran distribusi terhadap volume penjualan. Untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antara harga terhadap volume penjualan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antara promosi terhadap voume penjualan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antarasaluran distribusi, harga dan promosi terhadap volume penjualan. Metode penelitian ini adalah kuantitatif yaitu metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme,digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, teknik pengambilan sampel pada umumnya dilakukan secara random, pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/ statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang di tetapkandengan dasar penelitian deskriptif, Lokasi penelitian di Desa Keleyan Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan dengansubjek penelitian ditentukan secara acak yakni para konsumen pada Usaha Dagang Putra KL kecamatan socah. Variabel bebas terhadap variabel terikat mempunyai pengaruh yang signifikan. Hal ini dapat dilihat dari hasil Uji F, dengan signifikan F (0,008) jika nilai signifikan F (0,008) dibandingkan dengan α = 0,05, maka signifikan F(0,008) lebih kecil dari α = 0,05 signifikan F(0,008)> nilai α = 0,05). maka Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan antara variabel bebas (Saluran Distribusi X1, Harga X2, dan Promosi X3) terhadap Variabel bebas Volume penjualan (Y).